Awasi Penyaluran Raskin,Babinsa Koramil 1007- 01/Bjm Timur Turun Tangan


Banjarmasin – Babinsa Koramil 1007-01/Bjm Timur  Sertu Yhosep Musmuliadi membantu  Lurah Pemurus luar  dalam penyaluran Beras Masyarakat Miskin (Raskin) kepada Masyarakat kelurahan Pemurus luar yang di laksanakan di Kantor kelurahan. Jum'at (17/2/2023)

“Tujuan program ini diharapkan mampu meningkatkan akses pangan keluarga miskin dalam memenuhi kebutuhan pangan pokok,”. Sebut Babinsa. Lanjut Babinsa, “Sistem pelaporan harus dibuat dengan tertib dan baik, sehingga secara keadministrasian bisa diketahui berbagai masalah yang ada. Misalnya, jumlah raskin yang disalurkan, jumlah penerima, dengan demikian segala sesuatunya benar-benar bisa dipertanggungjawabkan dengan baik”.

Disisi yang sama Lurah Pemurus luar  Ibu Maqfirah menuturkan, "Adapun jumlah Beras Raskin yang dibagikan kepada Penduduk sebanyak 7,785 Ton  yang langsung diserahkan kepada 519 Kepala Keluarga (KK). Yang tiap KK mendapat jatah Beras sebanyak 15 Kg".Tutur bu lurah.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services