Dandim Hadiri Tabligh Akbar Bersama (UAS)

Banjarmasin- Dalam rangka memperingati hari jadi kota Bajarmasin ke-496 tahun 2022 pemerintah kota Banjarmasin adakan tabligh akbar, yang berlangsung di masjid Ar-Raudah, Sungai Andai, Kecamatan Banjarmasin Utara, Kamis (1/9/2022).

Dalam kegiatan tabligh akbar yang diisi oleh Ustadz H.Abdul Somad, Lc.MA, juga dihadiri Dandim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Ilham Yunus,S.Sos.,M.Si. dan forkopimda kota Banjarmasin, dalam kegiatan tabligh akbar sangat terlihat atusias warga memadati halaman masjid Ar-Raudah untuk melihat dan mendengar ceramah (UAS) secara langsung.

Dalam kesempatan ini juga Ustadz H.Abdul Somad, Lc.MA mendoakan pada ulang tahun Kota Banjarmasin yang ke 496 semoga Kota Banjarmasin tetap selalu menjadi kota yang beriman dan penuh berkah,” dan pesan saya jangan nodai Kota Banjarmasin dengan maksiat karena Kota Banjarmasin didirikan oleh para Ulama dan Wali Allah”,pungkas UAS.

(Pendim)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services