BANJARMASIN – Anggota Satgas TMMD ke 114 Kodim 1007/Banjarmasin bersama POLRI dan warga kampung Sungai Gampa melaksanakan pengamparan untuk betonisasi badan jalan. Kegiatan teraebut dilakukan di lokasi TMMD yang bertempat di Kampung Sungai Gampa Kelurahan Sungai Jingah Banjarmasin Utara Rabu,(27/7/22).
Mereka berjibaku dengan rasa kekompakan antara TNI-POLRI dan Warga mengerjakan sasaran fisik pembangunan jalan.
Komandan Satgas TMMD ke-114 Kodim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Ilham Yunus, S.Sos., M.Si., yang saat itu meninjau langsung ke lokasi menyebutkan pada pelaksanaan TMMD ke -114 ini dirinya selalu melibatkan masyarakat di setiap kegiatan, baik kegiatan sasaran fisik maupun sasaran non-fisik.
“Kami berharap warga selalu senang dengan hadirnya kami dari Anggota Satgas TMMD Ke – 114 ini. Tentunya keinginan kami adalah membantu kesulitan masyarakat khususnya di Kampung Sungai Gampa,” ungkapnya.
“Kita bersyukur warga selalu turut serta di seluruh rangkaian kegiatan,” sambung Dandim.
Dalam kegiatan TMMD ini, personil kita maksimalkan agar proses pengerjaan selesai tepat waktu,” jelas Dandim selaku Komandan Satgas TMMD.
(Pendim)