Koramil 04/Banjarmasin Utara Terus Gencarkan Vaksinasi Lansia Hingga Malam Hari

BANJARMASIN – Koramil 04/ Banjarmasin Utara Jajaran Kodim 1007/Banjarmasin  bekerjasama dengan tenaga Kesehatan Rumah Sakit Dr.R. Sieharsono menggelar layanan vaksinasi Covid-19 Lansia pada malam hari.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Makoramil 04/Banjarmasin Utara Jl Kuin Utara Kelurahan Kuin Utara, Kecamatan Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin, Rabu Malam (13/4/22).

Upaya ini terus dilakukan menindaklanjuti perintah Komandan Kodim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Ilham Yunus, S.Sos., M.Si.saat memimpin rapat para Perwira Staf dan Para Danramil yang digelar di Ruang Transit Makodim 1007/Banjarmasin beberapa waktu lalu.

Untuk pelaksanaan vaksinasi di malam hari khusus lansia, agar para Babinsa menggunakan metode pendataan dan pendekatan kepada keluarga. Bagi para lansia yang sudah terdata agar para babinsa lakukan antar dan jemput untuk divaksin di Makoramil 04/Banjarmasin Selatan,” Tegas Dandim melalui pesan whatsapp grup Kodim 1007/Banjarmasin,”.

foto Pendim 1007/Bjm

Serbuan vaksinasi ini dilakukan guna mencegah serta memutus mata rantai penyebaran covid-19 khususnya para lansia agar tercapai percepatan vaksinasi  sesuai harapan pemerintah daerah dan pusat.

(Pendim 1007/Banjarmasin)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services