Kunjungan Danrem 101/Antasari Sekaligus Pamitan Pada Prajurit Kodim 1007/Banjarmasin

BANJARMASIN  –  Danrem 101/Ant Brigjen TNI Firmansyah didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 101 PD VI/Mulawarman Ny. Pupu Firmansyah melaksanakan Kunjungan sekaligus pamitan kepada prajurit Kodim 1007/Banjarmasin, Kamis (27/1/22).

Baca Lainnya :
Melalui Komsos Babinsa Kelurahan Pengambangan Koptu Yatno Dukung dan Beri Motivasi Pembudidaya Ikan Air Tawar

Kedatangan Danrem 101/Ant Brigjen TNI Firmansyah disambut langsung Dandim 1007/Banjarmasin Kolonel Inf Oki Andriansyah Adiwirya dengan hormat jajar dan  tarian adat Banjar yang merupakan tarian penjemput para pejabat.

foto Pendim 1007/Bjm

Kunjungan kerja Danrem tersebut dalam rangka silaturahmi sekaligus pamitan kepada seluruh prajurit Kodim 1007/Banjarmasin.

Dalam pengarahanya Danrem menyampaikan atas nama pribadi dan Danrem 101/Antasari mengucapkan terima kasih kepada prajurit dan PNS serts Persit Kodim 1007/Banjarmasin atas kerja kerasnya.

Kodim 1007/Banjarmasin sebagai Kodim tipe A tentu saja berbeda dengan Kodim-Kodim yang lainnya, ini dilihat dari tugas dan tantangan kerja yang dilaksanakan, itu merupakan suatu kebanggaan tersendiri dalam hal tugas yang diberikan,” ucapnya.

Selama saya menjabat Danrem 101/Antasari, saya lihat Kodim 1007/Banjarmasin sudah bekerja dengan baik, semua hal telah kita lewati seperti kunjungan Prisiden, Panglima TNI dan KSAD,” tegasnya.

Yang berkesan buat saya, yaitu saat musibah banjir, kita bahu-bahu membahu dengan elemen masyarakat lainnya untuk membantu masyarakat yang terkena musibah, semua yang dilakukan oleh Kodim 1007/Banjarmasin bukan karena hebatnya Dandim, Kasdim tetapi hebatnya anggota dan dukungan persit sekalian,”Tutup Danrem.

Rangkaian kunjungan tersebut diahiri dengan pemberian kenang-kenangan oleh Dandim 1007/Banjarmasin Kolonel Inf Oki Andriansyah Adiwirya kepada Danrem 101/Ant Brigjen TNI Firmansyah  sebuah cindera mata berupa sebuah pajangan dinding yang melambangkan tameng kas kalimantan.

(Pendim 1007/Banjarmasin)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services