Ziarah ke Makam Sultan Suriansyah, Dandim 1007/Banjarmasin: Mengingat Jasa dan Visi Pendiri Kota Banjarmasin

Banjarmasin – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-498 Kota Banjarmasin, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) bersama sejumlah tokoh penting kota menggelar ziarah ke makam Sultan Suriansyah. Dandim 1007/Banjarmasin, Letkol Inf Sigit Purwoko, didampingi Ketua Persit KCK Cab XXX Dim 1007, Ny. Maya Sigit Purwoko, turut hadir dalam prosesi yang berlangsung khidmat tersebut pada Sabtu (21/09/2024).

Kegiatan ziarah ini merupakan bagian dari tradisi yang rutin dilaksanakan untuk mengenang jasa besar Sultan Suriansyah sebagai pendiri Kesultanan Banjar dan peletak dasar pembangunan Banjarmasin. Prosesi tabur bunga dilakukan dengan penuh penghormatan, mencerminkan rasa terima kasih atas kontribusi para leluhur yang telah membangun kota ini.

Dalam keterangannya, Letkol Inf Sigit Purwoko, S.E. menekankan pentingnya mengenang visi dan misi para pendiri kota. "Melalui kegiatan ziarah ini, kita diajak untuk selalu mengingat visi besar para pendiri Banjarmasin. Ini bukan hanya sekadar mengenang masa lalu, tapi juga menjadi refleksi bagi kita dalam melangkah ke depan membangun kota ini," ujarnya.

Dandim juga menambahkan bahwa ziarah ini memiliki nilai pendidikan yang mendalam, terutama dalam hal sejarah dan penghargaan atas perjuangan. "Kegiatan ini memberikan kita kesempatan untuk memahami sejarah kota kita, bagaimana perjuangan itu dimulai, dan apa yang harus kita lakukan untuk melanjutkan langkah besar tersebut," tambahnya.

Selain Forkopimda, kegiatan ziarah ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, aparat TNI-Polri, serta jajaran pemerintah daerah. Acara berlangsung lancar dan penuh makna, mempererat rasa kebersamaan dalam menjaga tradisi dan menghormati sejarah panjang Kota Banjarmasin.



(Pendim)

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services