Pisah Sambut Dandim 1007/Banjarmasin Di rangkaian Dengan Buka Puasa Bersama

BANJARMASIN  -  Pisah sambut Komandan Kodim (Dandim) 1007/Banjarmasin, Kolonel Inf Arman Aris Sallo. S.IP., kepada Letkol Inf Sigit Purwoko, S.E., berlangsung penuh ke akraban.

Pasalnya, acara yang berlangsung di Balai Kota Banjarmasin pada Kamis,(21/3/24) itu dirangkaikan dengan buka puasa bersama. Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Banjarmasin berkumpul ditempat itu.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran. Dilanjutkan dengan sambutan dari pejabat Dandim lama Kolonel Inf Arman Aris Sallo.

"Terimakasih kepada pak Walikota dan jajaran atas segala dukungannya selama menjalankan tugas di Kota Banjarmasin dan kami meminta maaf jika selama bertugas ada banyak kekurangan. sekaligus saya mohon diri pamit untuk melaksanakan tugas di tempat yang baru di Kodam XIV/Hasanuddin," tuturnya.

Dalam kesempatan selanjutnya pejabat baru Letkol Inf Sigit Purwoko, S.E., mengawali sambutanya dengan memperkenalkan diri,dan mengucapkan terimakasih kepada Walikotabtelah menyambut baik kedatanganya di Kota Banjarmasin. Pihaknya berharap kedepan bisa menjalin kerjasama yang baik dalam mewujudkan keamanan dan kemajuan di Kota Banjarmasin.Ia pun meminta kepada Walikota Banjarmasin dan seluruh jajaran yang hadir bisa memberikan bimbingan serta koordinasi yang baik, selama menjabat sebagai Dandim 1007/Banjarmasin.

Dalam kesempatan yang sama, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Kolonel Inf Arman Aris Sallo atas pengabdiannya selama ini di Kota Banjarmasin semoga silaturahmi kita tetap terjaga. Dan kepada Letkol Inf Sigit Purwoko, "selamat bergabung di Forkopimda Kota Banjarmasin, mari kita tingkatkan kerjasama yang sudah dijalankan oleh pejabat sebelumnya baik secara formal maupun non formal.

Pendim 1007/Bjm

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services