Kedekatan Anggota Satgas TMMD Kodim 1007/Banjarmasin Bersama Anak-anak Saat Naik Perahu Milik TNI

BANJARMASIN - Minggu (3/3/24) Sore, tidak seperti biasanya sungai yang berada di Kelurahan Sungai Lulut Jl. Sungai Lulut Dalam terdengar riuh renyah suara anak anak. Puluhan anak  sedang bermain perahu dengan anggota Satgas TMMD di sungai tersebut. Terlihat mereka sangat senang turun ke sungai kemudian naik perahu bersama anggota Satgas dari Kodim 1007/Banjarmasin.

Diawali dengan candaan dan bercerita tentang hal-hal yang lucu, keakraban anak-anak bersama anggota Satgas TMMD tercermin tanpa ada rasa takut saat mereka bermain dengannya.

Menurut Praka Rusda salah satu anggota Satgas TMMD dengan naik perahu adalah salah satu cara untunk membuat anak-anak menjadi senang dan gembira serta lebih dekat dengan TNI sekaligus sebagai pembelajaran agar mengenal lingkungannya yaitu sungai. Sungai sejak dari dulu sangat bermanfaat untuk manusia diantaranya untuk mandi dan  mencuci.

Praka Rusda juga mengatakan untuk membikin hati anak-anak menjadi senang dan gembira tidak harus mahal, banyak hal di sekitar kita yang bisa dimanfaatkan untuk menjadikan hati mereka senang salah satunya dengan bermain di sungai dan naik perahu.

"Kurang lebih satu jam anak anak bermain bersama kami, Senang rasanya dan tentu capek akan hilang seketika terkena air dan juga keceriaan anak-anak,” kata Praka Rusda.

Pendim 1007/Bjm

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services