Kejar Target Satgas TMMD ke 119/Kodim 1007/Bjm Tak Kenal Libur

BANJARMASIN  -  Hari libur pada umumnya di gunakan oleh masyarakat untuk liburan bersama keluarga, namun kali ini tidak untuk para satgas TMMD ke 119 Kodim 1007/Banjarmasin dan warga Kelurahan Sungai Lulut, seperti hari-hari biasa anggota tetap bekerja demi suksesnya Program TMMD ke 119 Kodim 1007/Banjarmasin di Kelurahan Sungai Lulut.

Hal tersebut sudah menjadi komitmen TNI dalam mensejahtetakan masyarakat. Tentu hal ini sudah biasa bagi anggota Satgas TMMD, yang tak pernah mengenal rasa lelah dan tetap Profesional, untuk selalu siap melaksanakan tugas dimanapun berada, walaupun dengan kondisi cuaca yang tidak menentu kadang panas dan terkadang hujan sekalipun hari libur bukan suatu halangan bagi anggota Satgas.

Dan SSK TMMD Ke 119 Letda Inf Wahyudi menyampaikan, meski ini hari libur yang seharusnya waktu untuk bersama keluarga, namun kali ini kita abaikan demi kepentingan mensejahterakan masyarakat dalam program TNI Manunggal Membangun Desa ”, ungkapnya. 

Dirinya menambahkan, sampai saat ini anggota Satgas masih tetap semangat dalam menyelesaikan pekerjaan program TMMD ini, menurutnya kegiatan ini juga sebagai sarana komunikasi untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat di lokasi TMMD.

Pendim 1007/Bjm

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services