BANJARMASIN - Puluhan Siswa siswi Taman Kanak Kanak (TK) Kartika V- 29 Banjarmasin dikenalkan cara baris berbaris dan tata cara penghormatan oleh Kopda Agus Babinsa Koramil 01/Banjarmasin Timur di halaman sekolah setempat Komp Perumahan pamen Jl Gatot Subroto RT 24 Kel. Pengambangan Kec. Banjarmasin Timur Rabu, (23/8/23).
Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan motivasi, pengenalan sikap dan karakter serta perilaku yang baik pada anak usia dini dengan harapan akan tumbuh dan berkembang rasa bangga terhadap profesi TNI dengan memiliki jiwa nasionalisme yang kuat serta menanamkan cinta tanah air.
Disisi lain kegiatan yang dilakukan Kopda Agus juga untuk membangun kedekatan Babinsa dengan anak-anak di usia dini.
Pendim.