Babinsa Koramil 04/Banjarmasin Utara Dampingi Pelaksanaan Fogging Dari Dinas Kesehatan


BANJARMASIN - Serda Purwanto Babinsa Sungai Andai bersama Tim  kesehatan dari Puskesmas sungai Andai melaksanakan fogging guna mematikan berkembang biaknya nyamuk Aedes Aegypti, penyebab penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang dilaksanakan di Jl. Bawang  merah 7 RT 65/RW  02 Kelurahan Sungai Andai, Kecamatan Banjarmasin Utara Rabu(25/01/2023).

Menurut Serda Purwanto Babinsa Kodim 1007/Banjarmasin,Koramil 04/Banjarmasin Utara, kegiatan fogging ini merupakan salah satu cara untuk mematikan dan memotong siklus penyebaran nyamuk Aides Aegepty. Kami juga minta kepada warga agar peduli dan menjaga lingkungan agar tetap bersih dan asri.

Pelaksanaan fogging juga di sambut baik oleh warga sekitar, dengan adanya penyemprotan fogging warga terhindar dari penyebaran Demam Berdarah.

pendim

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services