BANJARMASIN - Wujud nyata peran aktif Babinsa Koramil 04/Banjarmasin Utara kodim 1007/Banjarmasin di wilayah merupakan cermin Satuan Kewilayahan .Seperti yang dilaksanakan Pelda Afrian Noor dan Sertu Pario bersama Dinas Kebersihan dan Warga bergotong royong membersihkan tumpukan sampah Jl. AMD RT 21, Kel.Alalak Tengah Kec. Banjarmasin Utara Sabtu, (14/01/2023)
Pelda Afrian Noor mengatakan kegiatan gotong royong ini merupakan wujud kepedulian bersama dalam menciptakan lingkungan yang bersih, rapi dan asri.Selaku Babinsa dirinya memang dikenal selalu aktif menjalin kerja sama dengan Instansi kewilayahan lainya. ”Gotong-royong pembersihan sampah ini sebagai upaya menciptakan lingkungan yang sehat, dimana sampah tersebut dapat menimbulkan bibit penyakit, terlebih pada musim hujan bisa menimbulkan sarang nyamuk dan mengakibatkan penyakit Demam Berdarah," ucap Pelda Afrian Noor
Pendim