Kodim 1007/Banjarmasin Turut Dukung Lomba Balap Jukung Dalam Rangka HUT Korem 101/Ant ke 61

BANJARMASIN  –  Dalam rangka memeriahkan HUT Korem 101/Antasari ke -61 berbagai perlombaan telah di gelar salah satunya perlombaan balap jukung. Kegiatan pun ditinjau langsung oleh Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Rudi Puruwito, S.E., di dampingi Komandan Kodim 1007/Banjarmasin Kolonel Inf Ilham Yunus, S.Sos., M.Si., yang berlangsung di kawasan Siring Nol Kilo Meter pada Minggu, (4/12/22).

Kegiatan yang di Koordinatori oleh Kodim 1007/Banjarmasin itu di diikuti 27 tim peserta lomba kategori umum dengan formasi dua pendayung.



Selain untuk meramaikan HUT Korem 101/Antasari yang ke 61 kegiatan ini juga untuk menggalakkan olahraga dayung dan menumbuhkan kecintaan di olahraga air khususnya dayung, karena Banjarmasin merupakan Kota Seribu Sungai.

Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Rudi Puruwito, S.E., dalam sambutan singkatnya  mengatakan dalam rangka HUT ke-61 Korem 101/Ant
melaksanakan beberapa kegiatan lomba yang di buka untuk umum salah satunya perlombaan balap jukung.

Dengan ada perlombaan ini diharapkan dapat menjadi hiburan untuk warga banjarmasin sehingga warga banjarmasin juga dapat ikut memeriahkan acara HUT Korem 101/Ant yang ke 61,” singkatnya.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kasrem 101/Ant,  Para Kasi Korem 101/Ant, Kasdim 1007/Banjarmasin serta para Dan Balak Aju jajaran Korem 101/Ant.

(Pendim)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services