Kasdim 1007/Banjarmasin Sebagai Narasumber dalam Acara Sosialisasi Kewaspadaan Dini dan Deteksi Dini yang Diselenggarakan Kesbangpol Banjarmasin

BANJARMASIN  –  Kasdim 1007/Banjarmasin Letkol Arm Agung Nugroho, S.Sos., menghadiri sekaligus menjadi narasumber dalam acara sosialisasi kewaspadaan dini dan deteksi dini dalam menjaga keamanan dan ketertiban  di wilayah Kota Banjarmasin.

Acara sosialisasi tersebut dilaksanakan di Hotel Rodhita Jl. P.Antasari No.41 Kel Kelayan Luar Kec Banjarmasin Selatan pada Rabu,(16/11/22) yang diikuti 100 orang peserta terdiri dari berbagai elemen termasuk Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Dalam forum sosialisasi tersebut Kasdim 1007/Banjarmasin selaku narasumber mengatakan bahwa kewaspadaan dini memiliki peran penting dalam mendeteksi segala informasi yang terjadi di masyarakat.

Terkebih menjelang tahun politik, ucap Kasdim Pemerintah bersama dengan para pemangku dari berbagai unsur masyarakat, Pemda,TNI dan juga Polri serta instansi terkait, untuk bergandeng tangan bahu membahu untuk selalu siap siaga dan waspada dalam mengantisipasi segala bentuk ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan yang mungkin timbul.

“Saya berharap agar semua elemen dapat berdiskusi dengan harapan bisa terbangun sinergitas dan kerja sama yang integratif antara aparat keamanan dan masyarakat,” harapnya.

Kasdim juga mengatakan saat ini wabah virus corona kembali menjadi perhatian tidak hanya soal ancaman atau gangguan kesehatan bagi manusia melainkan juga ancaman dalam bidang ekonomi.

Terahir Kaadim mengajak kepada seluruh peserta agar bijak memanfaatkan media sosial. Menurut Kasdim, media sosial juga menjadi salah satu ancaman. Karena pada era digital saat ini, akses internet sangat mudah kita dapatkan. Hanya bermodal sebuah telepon pintar, Kita dapat mengakses media sosial kapan pun dan di mana pun berada.

(Pendim)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services