Hari Raya Idul Adha 1443 H, Kodim 1007/Banjarmasin Sembelih 3 Ekor Hewan Kurban

BANJARMASIN  –   Momentum perayaan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah Kodim 1007/Banjarmasin melaksanakan penyembelihan tiga ekor hewan kurban. Penyembelihan tersebut dilaksanakan di halaman Makodim 1007/Banjarmasin Jl. S Parman Kelurahan Pasar Lama Kec Banjarmasin Timur Minggu,(10/7/22).

Acara diawali dengan penyerahan hewan kurban oleh Dandim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Ilham Yunus, S.Sos., M.Si., kepada Panitia Ibadah Qurban berupa 3 ekor sapi yang merupakan sumbangan dari  PT Wijaya, PDAM Banjarmasin, dan Hasnur Group.

Dandim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Ilham Yunus, S.Sos., M.Si., mengungkapkan Penyembelihan hewan kurban di hari Raya Idul Adha ini adalah sebagai bentuk ketaqwaan dan keimanan kita kepada Allah SWT,” Ungkapnya.

Dandim juga mengatakan berkurban juga melatih keikhlasan kita semua dan tanpa disadari dengan berkurban kita juga meringankan beban masyarakat kurang mampu. “Karena daging kurban nantinya akan diberikan kepada masyarakat di sekitar Makodim 1007/Banjarmasin dan juga ke Panti Asuhan serta kepada anggota Kodim,” Ungkap Dandim.

“Semoga dengan dilaksanakannya penyembelihan hewan kurban ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” tandasnya.

(Pendim)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services