Kodim 1007/Banjarmasin Lakukan Tahap Seleksi Administrasi Komcad Matra Darat Tahun 2022

BANJARMASIN  –  Komandan Kodim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Ilham Yunus, S.Sos., M.Si. diwakili Kasdim 1007/Banjarmasin Letkol Arm Agung Nugroho, S.Sos., bersama Staf Pers Kodim melaksanakan pengecekan seleksi administrasi penerimaan Komponen Cadangan (Komcad) TNI AD bertempat di Aula Makodim 1007/Banjarmasin Senin, (09/05/2022).

Seleksi ini diikuti oleh 91 peserta terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan antara lain, Penelitian Personel, tinggi Badan, berat badan, dan Pemeriksaan Administrasi Peserta Komcad.

Rekrutmen Komponen Cadangan ini  merupakan tindak lanjut dari program Kementerian Pertahanan sesuai UU No 23 TH 2019 tentang Komponen Cadangan, guna menumbuhkan rasa cinta tanah air.

Dalam kesempatan tersebut Kasdim 1007/Banjarmasin Letkol Arm Agung Nugroho, S.Sos., menyampaikan kepada seluruh calon komponen cadangan bahwa hari ini sudah dilakukan  pengecekan administrasi di Makodim 1007/Banjarmasin dan hasilnya nanti akan dikirim ke Korem 101/Antasari untuk mengikuti seleksi lanjutkan.

foto Pendim 1007/Bjm

Bagi Calon yang dinyatakan lolos tes oleh panitia, nantinya akan menjalani masa pelatihan selama tiga bulan, kemudian setelah selesai pelatihan, akan kembali ke profesi masing-masing,”ujarnta.

“Kasdim juga menyampaikan selama mengikuti pelatihan dasar kemiliteran peserta berhak memperoleh uang saku, perlengkapan perorangan, dan perlindungan kesehatan.

Pendim 1007/Bjm

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services