Dandim 1007/Banjarmasin Menghadiri dan Menyaksikan Launcing Aplikasi Asap Digital Secara Vicon

Dandim 1007/Banjarmasin Menghadiri dan Menyaksikan Launcing Aplikasi Asap Digital Secara Vicon

 

BANJARMASIN,- Bertempat di Aula Mathilda Polda Kalsel, dengan tetap terapkan Protocol Kesehatan Dandim1007/Banjarmasin Kolonel Inf Oki Andriansyah Adiwirya menghadiri dan menyaksikan launcing Aplikasi Asap Digital secara Vicon yang mana pelaksanaanya di launcingkan langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. dan diikuti secara Vicon oleh seluruh Kepala Daerah Seluruh Provinsi, Rabu (15/9/2021).

LIHAT KEGIATAN LAINNYA :

Babinsa Koramil 04/Banjarmasin Barat, Tanpa Pamrih Bantu Dorong Motor Yang Mogok Di Jalan

Aplikasi Asap Digital ini merupakan peralatan canggih yang mana Aplikasi ini mampu melakukan pemantauan kondisi terkini di sejumlah kawasan rawan terbakar selama 24 jam. Selain itu Aplikasi Asap Digital ini juga bisa memuat berbagai macam informasi seperti data visual, kondisi udara, serta data prakiraan cuaca.

Launcing Aplikasi asap digital secara Vicon dilakukan di Aula Mathilda Polda Kalsel, Rabu (15/9/2021) foto Pendim

Melalui aplikasi Asap Digital ini sangat membantu personel di lapangan dalam menuju titik munculnya api, karena Aplikasi Asap Digital ini juga mampu memantau adanya asap yang bersumber dari api, sehingga bisa secara dini tim Satgas Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) datang ke lokasi untuk melakukan pemadaman.

Pendim 1007/Bjm

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Services